Torajachannel.com, Tana Toraja–Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra, Andi Amar Ma’ruf Sulaiman, yang juga menjabat sebagai Ketua HIPMI Sulawesi Selatan, akan mendorong beberapa usulan dari Pemerintah Kabupaten Tana Toraja ke tingkat pusat, khususnya terkait sektor pertanian.
Pernyataan tersebut disampaikan Andi Amar setelah menghadiri kunjungan Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatmo, di rumah jabatan Bupati Tana Toraja pada Sabtu malam (23/03/2025).
Andi Amar menjelaskan bahwa kunjungannya ke Tana Toraja dan Toraja Utara tidak hanya untuk melaksanakan buka puasa bersama dengan HIPMI setempat, tetapi juga untuk membangun sinergi antara Pemerintah Pusat, HIPMI, dan TNI.
“Tadi, Bapak Bupati (Zadrak Tombeg) sudah menyampaikan berbagai kebutuhan di sektor pertanian. InsyaAllah, kami akan sampaikan kepada pemerintah pusat mengenai bantuan yang dapat diberikan,” ujar Andi Amar.
Meski tidak merinci secara spesifik mengenai usulan yang diterima dari Bupati Tana Toraja, Andi Amar menegaskan komitmennya untuk mendorong usulan tersebut agar dapat terealisasi di Tana Toraja.
“Usulan yang telah diajukan oleh Bupati akan kami dukung dari tingkat pusat agar tepat sasaran untuk Tana Toraja,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeg, menyampaikan rasa terima kasih dan kebanggaannya atas kedatangan tamu istimewa.
“Kami sangat bangga malam ini karena kedatangan tamu yang luar biasa, yaitu Bapak Pangdam beserta rombongan, serta anggota DPR RI yang juga seorang pemuda hebat, Bapak Andi Amar Ma’ruf Sulaiman, yang juga Ketua HIPMI Sulsel,” kata Zadrak.
Kunjungan ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Erianto Laso’ Paundanan, Ketua TP PKK Erni Yetti Riman, Sekda Rudhy Andilolo, Forkopimda, Anggota DPRD, OPD, tokoh agama, serta hadirin lainnya.