Torajachannel.com, Tana Toraja–Pemerintah Kecamatan Rembon adakan syukuran sekaligus peresmian gedung kantor Kecamatan Rembon. Selasa (17/5/2022)
Camat Rembon “Yulius R. Papalangi” mengatakan syukuran gedung kantor merupakan inisiatif dari pemerintah setempat bersama tokoh adat.
” Saya baru menjabat beberapa bulan disini, kebetulan saya dengar dari rekan-rekan katanya kantor ini sering muncul hal hal gaib jadi kami inisiatif untuk adakan pertemuan bersama aparat Pemerintahan, tokoh adat serta tokoh agama untuk melakukan syukuran dengan tujuan kantor ini di jauhkan dari hal-hal yang buruk dan menjadi tempat pelayanan masyarakat se-Kecamatan Rembon yang aman. “Tutur Yulius R. Papalangi, saat ditemui usai melakukan syukuran”
Yulius juga berharap dengan dengan selesainya kegiatan syukuran tersebut pelayanan di kantor Kecamatan Rembon bisa maksimal, demi tercapainya tagline pemerintah Kabupaten, “Tana Toraja Bangkit, Produktif, dan Tangguh menujuh Tanatanan kehidupan baru”
Untuk diketahui, Kecamatan Rembon resmi terbentuk pada tahun 2005 dan bangunan kantor Kecamatan mulai berdiri sekitar tahun 2008 lalu.