dr. Zadrak Tombeg Terpilih Sebagai Ketua IKA UNHAS Kabupaten Tana Toraja

dr. Zadrak Tombeg Sp.A terpilih secara aklamasi sebagai ketua Ikatan Alumni, Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) Kabupaten Tana Toraja, periode 2023-2027.
dr. Zadrak Tombeg Sp.A terpilih secara aklamasi sebagai ketua Ikatan Alumni, Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) Kabupaten Tana Toraja, periode 2023-2027.

Torajachannel.com, Tana Toraja–Wakil Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg Sp.A terpilih secara aklamasi sebagai ketua Ikatan Alumni, Universitas Hasanuddin (IKA UNHAS) Kabupaten Tana Toraja, periode 2023-2027.

dr. Zadrak, terpilih dalam musyawarah Daerah IKA UNHAS Kabupaten Tana Toraja. Rabu (8/3/2023).

Ditemui usai terpilih, dr. Zadrak Tombeg berterimakasih atas kepercayaan yang di berikan kepadanya sebagai ketua IKA UNHAS Tana Toraja.

Bacaan Lainnya

Ia juga berharap seluruh pengurus IKA UNHAS Kabupaten Tana Toraja selalu solid dan senantiasa hadir dalam dinamika masyarakat.

“Seperti yang kita ketauhi, IKA UNHAS Kabupaten Tana Toraja ini ada dimana-mana, ada birokrasi, wiraswasta, pensiunan, pedagang dan lain-lain. Kita berharap dengan adanya wadah ini, kita semakin solid dan senantiasa hadir dalam dinamika masyarakat Tana Toraja yang kita cintai bersama “Pungkasnya.

Ditambahkan bahwa, anggota IKA Unhas Kabupaten Tana Toraja saat ini kurang lebih 200 orang.

Penulis : Caverius Adi

Editor : Redaksi

BACA JUGA :  Jelang Natal dan Tahun Baru, Pemda Tana Toraja Adakan Pasar Murah di 19 Kecamatan

Pos terkait