DSP Bakal Bangun Produk Pakan Babi Berkapasitas 5 Ton Perhari di Toraja

DSP Bakal Bangun Produk Pakan Babi Berkapasitas 5 Ton Perhari di Toraja
DSP Bakal Bangun Produk Pakan Babi Berkapasitas 5 Ton Perhari di Toraja

Torajachannel.com, Toraja— Dewi Sartika Pasande atau akrab disapa DSP bakal bangun produk pakan berkapasitas 5 Ton Perhari di Toraja.

Hal itu disampaikan DSP saat menghadiri syukuran pengatapan hotel D’RIJ di Bua Tallulolo, Kecamatan Bua Tallulolo, Toraja Utara beberapa waktu lalu.

DSP yang juga Caleg Dapil 3 DPR-RI Sulsel nomor urut 3 Partai Demokrat dihadapan awak media mengatakan produksi tersebut merupakan sebuah jawaban terhadap keluhan peternak babi yang saat ini kesulitan memdapatkan pakan akibat kemarau panjang.

Bacaan Lainnya

“Produksi pakan ternak yang akan dibangun di wilayah Toraja berkapasitas 5 ton perhari dengan harga terjangkau namun kualitas terjamin,” Kata DSP.

Dalam produksi, DSP mengkatakan akan menggandeng Peneliti dari Badan Riset Inovasi Nasional.

Ardi Matutu peneliti yang digandeng dalam produksi ini mengatakan produk yang di produksi nantinya akan memanfaatkan limbah Agro Industri.

“Bahan baku produk pakan yang akan di produksi terbuat dari dedak jagung, padi, gandum, sawit dan lain lain yang didapatkan di Sulawesi Selatan, “Kata Ardi Matutu.

BACA JUGA :   Relawan Militan DSP Comunity Tana Toraja Deklarasikan Diri Berjuang bersama Dewi Sartika Pasande

Pos terkait