Jefri Edi Irawan Gultom Lantik Puluhan Pengurus GMKI Cabang Makale

Jefri Edi Irawan Gultom Lantik Puluhan Pengurus GMKI Cabang Makale
Jefri Edi Irawan Gultom Lantik Puluhan Pengurus GMKI Cabang Makale

TORAJACHANEL.COM, TANA TORAJA–Pengurus Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Makale Masa Bakti 2022-2024 resmi dilantik ketua Umum “Jefri Edi Irawan Gultom,” di Ruang Pola Kantor Bupati Tana Toraja, Senin (21/03/2022).

Pelantikan pengurus GMKI Cabang Makale dihadiri Bupati Tana Toraja yang diwakili oleh asisten Bupati, Kapolres yang diwakili Kapolsek Makale, Perwakilan Dandim 1414 Toraja,  Cipayung Tana Toraja, beberapa OKP (GP Ansor, Pemuda Katolik, ISNU, IMM), GMKI Toraja, GAMKI, SAPMA PP , Senior members GMKI dan  Beberapa Oranisasi Kedaerahan.

BACA JUGA :  Tana Toraja Jadi Tuan Rumah Kongres Nasional GMKI Ke-38 Tahun 2022

Ketua Cabang GMKI Makale yang baru di lantik “Yosi’, mengucapkan Terima Kasih atas Amanah yang telah diberikan kepada dirinya untuk memimpin GMKI Cabang Makale Masa Bakti 2022-2024 dan menjadi Pertama di Cabang baru ini.

Bacaan Lainnya

“Sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk memimpin GMKI Cabang Makale dan berterima kasih bagi setiap pihak yang selalu mendukung serta bekerja keras dalam upaya pembentukan GMKI Cabang Makale,

BACA JUGA :  2 Rumah Ludes Terbakar di Balusu, Salah Satunya Rumah Tongkonan

“Dengan berbagai dinamika yang terjadi di dalamya, kepercayaan ini dikatakan merupakan wujud dan tanggung jawab besar dalam berjalannya organisasi kedepan”.

“ Bahwa kita perlu berefleksi bahwa kehadiran GMKI di negeri ini masih terus berproses untuk lebih mengajar dan mengakar pada setiap aktifitas dan kehidupan berbangsa dan bernegara, dalam kaitannya dengan kesejahteraan rakyat yang selama ini menjadi medan gumul GMKI untuk penata layanan organisasi  dan senantiasa menunjukkan kepedulian dan atensi yang serius serta memberikan sikap yang kritis dalam mengawal proses dan kinerja pemerintah dari masa ke masa.

“Perjuanggan sesungguhnya adalah untuk mewujudkan tatanan kehidupan masyarakat Tana Toraja agar dapat merasakan kesejahteraan, kedamaian, keadilan sosial, ekologi, ekonomi dan kebebasan dalam berdemokrasi.

BACA JUGA :  Bandara Pongtiku, Rantetayo akan Menjadi Lokasi Upacara Bendera HUT RI Ke-77 Pemkab Tana Toraja

” Konteks kedaeraan sekarang menunjukkan berbagai potensi yang bila dikelola untuk meningkatkan pembagunan daerah yang lebih baik dari segi insfrastuktur maupun sumber daya manusia.

“Olehnya semuanya harus selalu sinergis bersama dalam mewujudkannya telebih bagi seluruh organiasai kepemudaan di Toraja harus tetap memiliki format aksi kerja sama yang baik.

Ketua Cabang GMKI Makale ini juga mengatakan bahwa semoga semangat menyambut Kongres GMKI ke XXXVIII yang dilaksanakan di Toraja tetap membara sehingga momentum akbar GMKI ini bisa terlaksana dengan baik dan dapat membawah dampak positif bagi masyarakat Tana Toraja dan Toraja Utara. “Tuturnya”.

Pada kesempatan yang sama perwakilan Bupati Tana Toraja dalam sambutanya berharap GMKI Cabang Makale bisa bersinergi dengan pemerintah”

BACA JUGA :  2 Teduga Pelaku Judi Sabung Ayam Diamankan Tim Resmob Polres Toraja Utara

“ Apa yang diharapkan oleh Ketua Cabang yang terpilih dalam usaha membagun daerah Tana Toraja sinergis dengan apa yang diharapkan dan dilakukan oleh pemerintah daerah Tana Toraja dalam program-program pemerintah, oleh diharapkan kerja sama dengan GMKI kedepan” Tuturnya”

Sementara itu, Ketua Umum PP GMKI Masa bakti 2020-2022 Jefri Edi Irawan Gultom, dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada BPC yang baru dilantik dan berharap
Mereka bekerja dengan baik serta membuat terobosan baru.

“Selamat untuk BPC yang telah dilantik semoga dapat bekerja dengan baik dan tetap saling membangun komitmen satu sama lain dan buatlah Terobosan yang baru”

“ Dalam menjalankan tugas tanggung jawab yang telah diberikan kepada BPC GMKI Makale Masa Bakti 2022-2024 tetap membangun sinergis kepada semua pihak dan dalam segala hal, kompak untuk saling membesarkan satu sama lain,komitmen dan kerjasama, harus cerdas dengan potensi yang ada harus disiapkan dan dikembangkan serta kemampuan dan kuliatas harus sama” Tuturnya”

BACA JUGA :  Peduli Korban Kebakaran, Pemda Tana Toraja serahkan Bantuan

Adapun Nama-nama Badan Pengurus Cabang (BPC) Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Makale Masa Bakti 2022-2024 yang dilantik pada hari Senin 21/03/2022, antara lain :

1.  Yosi (Ketua Cabang)

2.  Deni Baso’(Sekretaris Cabang)

3.  Angreni Ray (Bendahara Cabang)

4.  Aulia Regina (Wakil Sekretaris Cabang)

5.  Nopen Kessu (Ketua Bidang Organisasi)

6.  Ronaldo Stefanus (Ketua Bidang Pendidikan kader dan Kerohanian)

7.  Yogi Musu’(Ketua Bidang Aksi dan Pelayanan)

8.  Marselinus Hera (Ketua Bidang Media Komunikasi Informasi)

9. Lince Pasalo (Ketua Bidang Penguatan Kapasitas Perempuan)

10. Hendri Refliady (Sekfug Organisasi)

11.  Erwin T.P (Sekfug Pendidikan Kader)

12.  Fitin Buda Tasik (Sekfug Kerohanian)

13.  Junaidi Lote (Sekfug Perguruan Tinggi)

14.  Sandi Rante (Sekfug Gereja dan Masyarakat)

15.  Yusmita Tadius (Sekfug Media Komunikasi Informasi)

16.  Yorensi (Sekfug Penguatan Kapasitas Perempuan)

Pos terkait