Torajachanel.com, Tana Toraja–Tim Batitong Maro Resmob Polres Tana Toraja ringkus QQ wanita paru baya yang diduga telah melakukan pencurian di beberapa kios di Toraja. Jumat (17/09/2021)
QQ saat diamankan Tim Batitong Maro mengaku melakukan tindakan tersebut dikarenakan terlilit hutang
Wanita tersebut melakukan aksinya dengan cara berpura-pura sebagai pembeli kemudian menyibukkan penjual dengan memesan beberapa barang, dan pada saat sipenjual/korban lengah saat itu pula pelaku membawa kabur barang-barang tersebut.
Kasat Reskrim Polres Tana Toraja AKP. H. Syamsul Rijal, SH, MH, yang di konfirmasi, membenarkan penangkapan yang dilakukan Tim Batitong Maro terhadap terduga pelaku spesialis pencurian kios yang berinisial QQ alias q.
“Jadi setelah mendapatkan informasi tentang ciri-ciri pelaku team Batitong Maro segera melengkapi administrasi penangkapan dan melakukan serangkain penyelidikan yang kemudian berhasil menangkap terduga pelaku saat sedang melakukan aksinya di salah satu kios di daerah rantelemo”.
Atas kejadian tersebut Kapolres Tana Toraja AKBP Sarly Sollu menghimbau masyarakat agar tetap hati hati atas kejahatan.
” Kejahatan itu selalu ada, olehnya kepada warga Tana Toraja agar selalu bersikap hati – hati dan waspada, jangan lengah, dan jangan ragu atau sungkan untuk laporkan kepada kami, kami akan respon dengan cepat setiap laporan dari masyarakat “. Himbau Sarly Sollu.